Langsung ke konten utama

Karya Ilmiah




PEMANFAATAN AIR LIMBAH BUANGAN RUMAH TANGGA
DAN PERTANIAN UNTUK ENERGI LISTRIK
LAMPU PENERANGAN JALAN
oleh Theresia Ria Budi Prasetyo
SMP Bruderan Purwokerto

PENDAHULUAN
            Dalam kehidupan sehari-hari, setiap orang pasti bergulat dengan limbah rumah tangga, mulai dari limbah dapur sampai limbah aktivitas anggota keluarga, seperti mencuci, mandi, buang air besar, buang air kecil, dan sebagainya. Hampir setiap gerak aktivitas masyarakat selalu menghasilkan limbah. 
            Limbah merupakan semua benda yang berbentuk padat, cair, dan gas yang merupakan bahan buangan yang berasal dari aktivitas manusia secara perorangan maupun hasil aktivitas kegiatan lainnya seperti industri, rumah sakit, laboratorium, dan lain-lain.
            Sebagian kegiatan rumah tangga dalam sebuah keluarga pada umumnya akan menghasilkan limbah, salah satu diantaranya adalah limbah cair yang berasal dari proses pencucian. Limbah rumah tangga tersebut pada umumnya langsung dibuang ke selokan atau saluran pembuangan tanpa diproses terlebih dahulu, sehingga pada akhirnya akan menimbulkan pencemaran.
            Pencemaran hasil limbah rumah tangga dapat dikatakan relatif lebih aman dibandingkan dengan lembah yang dihasilkan oleh pabrik. Meskipun demikian, lembah tersebut jika terakumulasi dalam jangka waktu lama dan jumlah banyak pada akhirnya akan berbahaya bagi lingkungan. Untuk itu, diperlukan pengelolaan dan pemanfaatan limbah rumah tangga menjadi sesuatu yang berguna. 
            Dalam aktivitas kita sehari-hari tidak bisa lepas dari kebutuhan tenaga listrik, diantaranya memasak, mandi, mencuci, membersihkan rumah, dan kegiatan lainnya. Sementara ketersediaan tenaga listrik saat ini sering mengalami kendala, pemadaman listrik sering dilakukan baik karena alasan teknis maupun alasan lainnya.
            Salah satu gagasan dan pemikiran yang dapat dikemukakan dalam upaya mengembangkan sistem pengolahan limbah cair rumah tangga adalah kemungkinan untuk memanfaatkannya menjadi sumber pembangkit listrik. Dalam hal ini pemanfaatan limbah cair tumah tangga dalam suatu model yang diberi nama Pembangkit Listrik Limbah Cair Rumah Tangga. Salah satu pemanfaatan limbah cair rumah tangga adalah sebagai sumber energi listrik penerangan jalan.
            Lantas, bagaimanakah  pemanfaatan air limbah buangan rumah tangga dan pertanian sebagai sumber energi listrik penerangan jalan?
            Dari tulisan ini diharapkan dapat memberikan salah satu solusi pemanfaatan limbah rumah tangga menjadi pembangkit listrik yang berguna sehingga dapat mengurangi terjadinya pengrusakan lingkungan oleh limbah-limbah rumah tangga.

LIMBAH
            Limbah adalah buangan yang dihasilkan dari suatu proses produksi baik industri maupun domestik (rumah tangga). Di mana masyarakat bermukim, di sanalah berbagai jenis limbah akan dihasilkan. Ada sampah, ada air kakus (black water), dan ada air buangan dari berbagai aktivitas domestik lainnya (grey water) (Wikipedia).
            Sedangkan menurut Santoso, limbah adalah suatu bahan yang terbuang atau dibuang dari suatu sumber hasil aktivitas manusia atau proses-proses alam, dan tidak atau belum mempunyai nilai ekonomi, bahkan dapat mempunyai nilai ekonomi yang negatif.
            Limbah cair rumah tangga merupakan salah satu bahan sisa dari aktivitas manusia sehari-hari yang dihasilkan sepanjang waktu. Bahan sisa tersebut berupa air yang telah digunakan yang berasal dari rumah tangga meliputi air buangan dari kamar mandi, WC, tempat cuci atau tempat memasak.

PEMBANGKIT LISTRIK
            Pembangkit listrik tenaga air (PLTA) adalah pembangkit yang mengandalkan energi potensial dan kinetik dari air untuk menghasilkan energi listrik. Energi listrik yang dibangkitkan ini biasa disebut sebagai hidroelektrik. Bentuk utama dari pembangkit listrik jenis ini adalah generator yang dihubungkan ke turbin yang digerakkan oleh tenaga kinetik dari air. Biasanya, pembangkit listrik dengan tenaga air dikaitkan dengan waduk atau danau yang memiliki air dalam jumlah banyak. Namun, secara luas, pembangkit listrik tenaga air tidak hanya terbatas pada air dari sebuah waduk atau air terjun, melainkan juga meliputi pembangkit listrik yang menggunakan tenaga air dalam bentuk lain seperti tenaga ombak. Hidroelektrisitas adalah sumber energi terbarukan (Wikipedia).
http://female.store.co.id/images/Image/images/cara-kerja-listrik-tenaga-air1.JPG
Gambar 1 Cara Kerja Turbin Air
            Gambar 1 di atas menjelaskan cara kerja turbin air yang dapat digunakan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air, yang tidak hanya dapat digunakan pada daerah dataran tinggi di pegunungan, tetapi juga dapat dipakai oleh masyarakat di daerah perkotaan. Salah satu contohnya, yaitu air bekas cucian yang dialirkan ke selokan. Air buangan sisa air deterjen atau limbah cair rumah tangga dapat dimanfaatkan sebagai Pembangkit Listrik di daerah perkotaan karena kalau pada saat pemadaman listrik dapat dimanfaatkan sebagai alat alternatif yang digunakan sebagai penghasil energi listrik sementara. Selain itu, juga dapat mengurangi beban PLN, dan dalam segi ekonomi lebih murah.
            Dalam pembangkit listrik tenaga air (PLTA) turbin air merupakan peralatan utama selain generator. Turbin air adalah alat untuk mengubah energi potensial air menjadi menjadi energi mekanik. Energi mekanik ini kemudian diubah menjadi energi listrik oleh generator.Turbin air dikembangkan pada abad ke-19 dan digunakan secara luas untuk pembangkit tenaga listrik.
            Fungsi air yaitu  menggerakkan turbin yang dihubungkan dengan dinamo.
Setiap dinamo tersusun dua bagian pokok yaitu :      - rotor
-stator
1. Bagian-bagian inti turbin :
a. Rotor.
    Rotor, yaitu bagian dinamo yang berputar.
b. Stator.
    Stator, yaitu bagian dinamo yang diam (statis).
2. Jenis-jenis turbin air:
a. Turbin Pelton
b. Turbin Turgo
c. Turbin Crossflow
d. Turbin Francis
3. Cara Kerja Pembangkit Listrik Tenaga Air
a. Air dibuat bendungan kecil sehingga energi potensial air menjadi lebih besar
    atau permukaan air semakin tinggi.
b. Air yang jatuh mengenai kincir berputar terus menerus.
c. Perputaran kincir air memutar kumparan atau rotor pada dinamo yang
    menyebabkan di dalam kumparan terjadi perubahan jumlah garis gaya
    magnet.
d. Akibat perubahan jumlah garis gaya didalam kumparan, pada ujung-ujung
    kumparan terjadi GGL induksi atau beda potensial listrik jenisnya arus AC.
            Jadi, selama air mengalir kincir berputar dan rotor dalam dinamo juga berputar menyebabkan perubahan jumlah garis gaya magnet dalam kumparan dan menimbulkan tegangan listrik. Jika tegangan listrik dihubungan dengan rangkaian listrik (lampu penerang) maka arus listrik akan mengalir dalam rangkaian listrik dan lampu listrik menyala.
            Berdasarkan hasil pengamatan, cara kerja pembangkit listrik tenaga air seperti yang telah diuraikan di atas, dapat diterapkan pada daerah yang datar, dengan konsekuensi bahwa air yang mengalir ke selokan dibelokkan dengan pralon dan dihubungkan dengan turbin. Atau, dapat dengan cara lain, yaitu air limbah buangan rumah tangga ditampung di dalam ember terlebih dahulu yang dihubungkan dengan dengan turbin.
           
PENUTUP
            Dari pembahasan di atas, bisa disimpulkan bahwa air limbah buangan rumah tangga dan buangan sawah bisa kita manfaatkan sebagai alat alternatif Pembangkit Listrik Tenaga Air. Turbin sederhana ini bisa digunakan sebagai alternatif Pembangkit Listrik, sehingga tidak tergantung lagi kepada PLN. Seperti contohnya pada saat pemadaman listrik kita masih bisa menggunakan metode turbin air.

DAFTAR PUSTAKA
Website:






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Study Tour

Guys, siswa Kelas 7 dan 8 pada hari senin, 22 Februari 2016 sampai hari kamis, 25 Februari 2016 study tour ke Jakarta dan Bandung. Berangkat hari Senin, 22 Februari 2016 jam 20.00 WIB. Kurang lebih jam 3 dini hari sudah sampai di rest area di daerah Nagrek. Setelah mandi dan sarapan perjalanan dilanjutkan ke Museum Geologi, Museum Asia Afrika, Museum Sri Baduga dan Cibaduyut. Setelah puas berbelanja di Cabuduyut perjalanan dilanjutkan ke Ibu Kota, langsung ke hotel tempat kami menginap. Pagi harinya asyik bermain di Gelanggang Samudra Ancol dan Dufan. Setelah mencoba berbagai wahana di Dufan lanjut ke ITC Cempaka Mas. Setelah makan malam dilanjutkan perjalanan pulang ke purwokerto dan tak lupa mampir pusat oleh-oleh di Garut. Hari kamis pagi kami sudah sampai di Purwokerto dengan selamat.

Foto Upacara Bendera

Pembina upacara: Kepala Sekolah Barisan siswa-siswi Kelas VII Pelantikan Pengurus OSIS Periode 2014-2015 Pembagian Hadiah Lomba Kelas VII A bersama Kepala Sekolah dan Wali Kelas Kelas VII A Juara Umum Lomba Bahasa Pembina OSIS dan Pengurus OSIS Periode 2013-2014

Bersih-bersih

Guys, tau ngga SMP Bruderan mengadakan kegiatan rutin bersih-bersih yang dilakukan oleh Guru dan Karyawan setiap satu bulan sekali. Berikut ini foto-fotonya